Tryout.id
Tips Memilih Ekspedisi Pengiriman Barang Murah, Aman dan Terpercaya

Tips Memilih Ekspedisi Pengiriman Barang Murah, Aman dan Terpercaya

4 Jan 2023
396x

Saat kamu merintis bisnis sendiri, pasti ada banyak sekali hal yang harus dipikirkan. Mulai dari jenis barang yang akan dijual, target market, hingga strategi penjualannya. Nah, di zaman serba cepat seperti sekarang, ketika mulai menjalankan bisnis sendiri, kamu juga perlu memikirkan jasa pengiriman. Jasa pengiriman adalah sebuah jasa yang membantu barang jualanmu sampai ke tangan pembeli.

Coba bayangkan jika kamu harus mengirim barang sendiri. Kalau cuma ada satu-dua barang aja mungkin nggak akan menjadi masalah besar. Namun, gimana kalau bisnis yang kamu jalankan sangat laris sehingga jumlah barang yang harus dikirim sangat banyak? Tentu bakal sangat merepotkan dan menyita waktumu dalam menjalankan kegiatan utama bisnis.

Untungnya, sekarang ini sudah ada banyak sekali jasa pengiriman barang. Jenis layanan yang ditawarkan pun sangat beragam. Ada yang menawarkan pengiriman kilat, ekonomis, hingga pengiriman instan dalam satu hari. Harga layanannya pun amat variatif, membantu pelaku bisnis sepertimu untuk bisa punya lebih banyak opsi pengiriman.

Sekarang ini ada banyak banget perusahaan yang menawarkan jasa pengiriman. Jika dilihat sekilas, semuanya terlihat mirip. Lantas, gimana caranya agar kamu bisa menemukan jasa pengiriman terbaik? Apa saja yang harus diperhatikan agar kamu nggak salah pilih?

Berikut ini adalah tips memilih ekspedisi pengiriman barang murah dan terpercaya :

  • Pastikan ketepatan waktu pengiriman

Ini adalah poin paling penting dalam memilih jasa pengiriman. Pilihlah perusahaan penyedia layanan pengiriman yang tepat waktu. Jika susah memastikannya, kamu bisa melihat estimasi waktu yang mereka berikan. Dari situ, kamu dapat mengira-ngira apakah perusahaan tersebut bisa mengirim barang dalam rentang waktu yang sesuai.

Coba lihat track record atau rekam jejak perusahaan tersebut. Biasanya, konsumen akan meninggalkan review atau testimoni setelah menggunakan layanan. Bisa juga dengan bertanya pada kerabat atau pemilik bisnis lain yang sudah pernah menggunakan jasa pengiriman. Dari situ, kamu bisa membandingkan mana brand yang paling cocok dengan produk jualanmu.

  • Pengiriman barang harus aman

Selain kecepatan, kamu juga harus memperhatikan masalah keamanan. Hal ini sangat penting karena bisa memengaruhi kualitas produk. Pilihlah perusahaan penyedia jasa pengiriman yang bisa memastikan keamanan barang. Tiap pelanggan pasti tak ingin jika produk yang diterimanya dalam kondisi rusak dan nggak dapat dipakai.

Masih sama, carilah track record dari perusahaan yang menyediakan pengiriman. Tak ada salahnya untuk memeriksa testimoni dari orang-orang yang pernah menggunakan layanan. Jangan lupa juga untuk mencari tahu apakah pihak penyedia layanan menawarkan asuransi atau nggak. Asuransi akan membantu pelanggan mendapat ganti rugi jika terdapat kerusakan barang.

Agar makin aman, kemas produk dengan baik. Jika produk berisiko pecah selama pengiriman, tambahkan bubble wrap atau lapisan pelindung. Gunakan kemasan yang benar-benar bisa melindungi produk seperti kardus tebal. Hindari mengemas produk hanya dengan kantong plastik tipis. Sebab, hal ini berisiko merusak produk, bahkan ketika sudah sampai ke tangan pelanggan. Misalnya, pelanggan menggunting kemasan terlalu dalam sehingga merusak produk.

  • Ada sarana pelacakan real-time

Banyak konsumen yang merasa nggak sabar untuk bisa segera mencoba produk. Tak heran jika mereka kemudian selalu menanyakan soal resi pengiriman hingga posisi pesanan terkini. Berangkat dari situ, adanya fitur pelacakan posisi paket juga menjadi hal yang harus dipertimbangkan.

Pastikan jasa pengiriman yang kamu pilih menyediakan fitur pelacakan paket. Akan lebih baik lagi jika fitur tersebut menyediakan pelacakan secara real-time. Jadi, pelanggan bisa tahu pasti posisi barang dan estimasi waktu tibanya. Hal ini bisa diketahui dari resi pengiriman. Perusahaan yang menyediakan fitur pelacakan pasti memberitahukan kode resi pengiriman. Jadi, baik penjual maupun pembeli bisa melacak posisi barang secara mandiri.

  • Biayanya masuk akal

Poin ini pun tak kalah penting, pastikan perusahaan penyedia jasa pengiriman yang kamu pilih menerapkan ongkos kirim yang masuk akal. Bandingkan cek tarif pada beberapa ekspedisi sekaligus, terutama pada jenis layanan yang mirip. Lalu, pilihlah yang ongkosnya paling masuk akal.

Masalah ongkos kirim ini memang harus dipikirkan baik-baik karena bisa memengaruhi keputusan calon pembeli. Tak jarang ditemukan calon pembeli yang membatalkan transaksi karena ongkos kirim yang ditetapkan penjual dan ekspedisi terlalu mahal. Padahal sebenarnya mereka berminat pada produk yang ditawarkan.

Hal ini tentu bisa membuatmu rugi jika dibiarkan, calon pembeli bahkan bisa berpaling ke penjual lain hanya karena masalah ongkos kirim ini. Oleh karenanya, usahakan untuk memilih jasa pengiriman dengan biaya yang masuk akal. Kamu juga bisa menawarkan beberapa opsi pengiriman untuk memudahkan calon pembeli memilih sesuai kebutuhan mereka. 

  • Menyediakan berbagai macam layanan

Terakhir, jangan lupa untuk mengecek jenis-jenis layanan yang ditawarkan. Kebanyakan jasa pengiriman yang ada saat ini menyediakan beberapa jenis layanan. Biasanya, jenis layanan tersebut disesuaikan dengan durasi pengiriman. Makin cepat durasi pengiriman, maka makin mahal ongkos kirim yang dibebankan kepada pembeli.

Namun, ada juga yang menawarkan layanan berdasarkan range pengiriman, misalnya layanan pengiriman dalam kota dan antarkota. Beberapa bahkan menawarkan layanan kargo untuk mengirim barang yang ukurannya besar. Layanan yang variatif akan membantu pelanggan dalam memilih pengiriman sesuai kebutuhan dan tentunya budget mereka.

Nah itulah tips memilih jasa layanan pengiriman barang saat kamu merintis bisnis terutama bisnis online. Agar lebih praktis dan mendapat paket tercepat serta terbaik, Sentral Cargo adalah pilihan terbaik. Menyediakan pengiriman cargo dengan biaya termurah dan menjamin pengiriman barang secara aman, cepat dan terjangkau sesuai dengan leadtime yang cepat ke kota-kota besar yang ada di Indonesia.

 

Sentral Cargo

Komplek Ruko ITC Roxy Mas Blok C3 No. 33

Jl. K.H. Hasyim Ashari Jakarta Pusat 10150

Telp :  021-6303456

 WhatsApp : 081291522799

 Email : customercare@sentralcargo.co.id

Baca Juga:
Olahraga di Pagi Hari vs. Malam Hari: Mana yang Lebih Baik?

Olahraga di Pagi Hari vs. Malam Hari: Mana yang Lebih Baik?

Tips

28 Jun 2024 | 41

Rahasia Jitu: Membuat Website Wisata Anda Melejit Popularitasnya!

Rahasia Jitu: Membuat Website Wisata Anda Melejit Popularitasnya!

Tips

24 Mei 2024 | 63

Tips Memilih Busana Muslimah Perempuan Yаng Bаіk

Tips Memilih Busana Muslimah Perempuan Yаng Bаіk

Fashion

13 Sep 2018 | 4063

Sejarah dan Resep Perkedel Singkong Masakan Tradisional Nusantara

Sejarah dan Resep Perkedel Singkong Masakan Tradisional Nusantara

Kuliner

21 Jul 2024 | 13

6 Inspirasi Meja Kerja yang Pas untuk Ruangan Sempit

6 Inspirasi Meja Kerja yang Pas untuk Ruangan Sempit

Properti

23 Mei 2020 | 1337

Pesantren Al Masoem

Peran Konseling Karir di SMA Islam Al Ma'soem Bandung dalam Membantu Siswa Lolos PTN

Pendidikan

4 Jul 2024 | 30